Skip links
Artikel

Daftar Penjual Nasi Pecel di Kota Madiun

Kota Madiun merupakan daerah yang terkenal dengan sebutan Kota Pecel. Hampir tiap jalan di Kota Madiun terdapat pedagang Nasi Pecel yang bisa dijumpai baik pagi-siang hingga malam hari. Cita rasanya yang khas membuat kuliner satu ini sangat digembari oleh para wisatawan. Berikut merupakan daftar beberapa penjual Nasi Pecel di Kota Madiun

1. Nasi Pecel Yu Gembrot

Warung Nasi Pecel Yu Gembrot ini ternyata cikal bakalnya sudah ada sejak tahun 1942 silam. Awalnya, Sarinem pada tahun 1942 lalu berjualan nasi pecel keliling. Nah, barulah di tahun 1974, anak Sarinem yang bernama Kartini mempopulerkannya

Nasi pecel Yu Gembrot adalah nasi pecel legendaris khas Madiun yang merupakan favorit Presiden RI, Joko Widodo. Nasi pecel ini sudah berdiri sejak 1942. Untuk dapat mencicipi cita rasa Nasi Pecel Yu Gembrot anda dapat menjumpainya di Jl Imam Bonjol Madiun pada pagi-malam hari.

2. Nasi Pecel 99

Nasi Pecel 99 berdiri sejak tahun 1987, dan memiliki sambal pecel yang khas dan konsisten rasanya dari sejak awal berdiri.  Sambal pecel 99 masih terjaga keasliannya karena memakai resep asli dari pendirinya yaitu Bapak Karyono dan Ibu Herimurti. Sesuai dengan namanya, warung Nasi Pecel 99 terletak di Jalan Cokroaminoto nomor 99 Kota Madiun. Nasi Pecel 99 ini juga  merupakan nasi pecel favorit Presiden Indonesia ke-6 yaitu Bapak SBY.

3. Nasi Pecel Sri Tanjung

Siapa yang tak kenal Nasi Pecel Sri Tanjung yang terletak di Jl. Cokroaminoto No.143 yang selalu ramai setiap harinya. Nasi pecel Sri Tanjung berbeda dengan beberapa nasi pecel yang dihidangkan untuk pagi hari, Nasi Pecel Sri Tanjung khusus tersedia di malam hari pada jam 6 sore hingga dini hari. Nasi pecel ini cocok untuk kamu yang ingin menghabiskan malam sambil mencari kuliner khas Madiun.

4. Nasi Pecel Bu Wir Kabul

Nasi Pecel Wir Kabul terletak di Jalan Cokroaminoto, tepatnya di bangunan nomor 115. Berbeda dengan warung pecel lainnya, pecel Wir kabul terletak di bangunan permanen. Nasi pecel Wir Kabul memiliki rasa pedas gurih. Untuk dapat merasakan cita rasa pecel warung ini, kamu dapat datang pagi hari pada pukul 8 pagi hingga jam 3 sore atau malam hari pada pukul setengah 5 sore hingga jam 11 malam.

5. Nasi Pecel Pojok

Nasi Pecel Pojok terletak di pojokan antara Jalan Cokroaminoto dan Jalan Ringin di dekat SDK Santa Maria Madiun, tepatnya di Jalan Cokroaminoto nomor 121. Kombinasi antara sayur dan lauk menghasilkan cita rasa tersendiri Nasi Pecel Pojok. Bagi kamu yang kurang menyukai rasa pedas tidak perlu khawatir karena kamu dapat mengatur tingkat kepedasan di warung pecel ini. Untuk menikmati cita rasa Nasi Pecel Pojok, kamu dapat datang dari jam 5 sore hingga jam 11 malam.

6. Nasi Pecel Mbak Lina

Tempat yang tak kalah terkenal adalah Nasi Pecel Mbak Lina. Nasi pecel ini terletak di Alun-alun Madiun sisi utara, Manguharjo di depan Pendopo Kabupaten Madiun. Nasi pecel ini cocok sekali untuk dijadikan warung makan berkumpul dengan sanak famili sambil menikmati kehangatan Madiun

7. Nasi Pecel Bu Wo

Nasi Pecel Mirasa Bu Wo terletak  di Jl. S. Parman, Oro-Oro Ombo, Kota Madiun. Tepatnya di samping bekas terminal atau Carrefour. Nasi pecel ini dapat dikunjungi 24 jam loh, jadi Anda tidak perlu khawatir untuk mencicipi cita rasa Nasi Pecel Bu Wo

8. Nasi Pecel Bu Mandung

Siapa tak kenal warung nasi pecel Bu Mandung yang terletak di Jl.Cokroaminoto No.110, Kejuron Madiun, Jawa Timur yang buka dari maghrib hingga dini hari pukul 3 pagi ini. Kombinasi kacang panjang, kangkung, tauge hingga kembang turi yang pas membuat pecel Bu Mandung laris manis setiap harinya. Untuk mendapat citarasa khas Madiun ini, Anda hanya cukup menyiapkan Rp 15.000 saja.

This website uses cookies to improve your web experience.