Semarak Perayaan Madiun Karnival 2023, Pestanya Wong Madioen…

Kota Madiun – Perayaan Madiun Karnival 2023 sebagai bagian dari perayaan HUT ke 105 Kota Madiun yang diselenggarakan di pusat kota pada Sabtu (24/6), memberikan kesan tersendiri bagi masyarakat yang memenuhi sejumlah ruas jalan besar Kota Madiun. Dengan tema ‘Harmony Budaya Nusantara’, gelaran tersebut diikuti oleh 64 penampil dari sejumlah organisasi. Baik itu perangkat daerah, satuan pendidikan (SD, SMP, SMA), hingga mitra pemkot dari instansi negeri maupun swasta. Pawai itu dimulai dari Jalan Pahlawan—Jalan Cokroaminoto—hingga Jalan Agus Salim (finish di depan SMPN 2 Kota Madiun).

Yang menarik, Pemkot juga memfasilitasi penyandang disabilitas untuk ikut berkreasi sebagai penampil, hingga event tersebut dijuluki sebagai ‘Madiun Karnival yang Inklusif’. Di sela-sela kegiatan, Maidi, Walikota Madiun dengan kostumnya berharap bahwa masyarakat Kota Madiun terus berkolaborasi dan bekerja sama untuk memajukan kota tercinta ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *