MADIUN—Ribuan orang yang antusias mengikuti Aspirasi Run 2025 memenuhi jalan-jalan Kota Madiun pada Jumat malam (23/5). Event lari malam ini menjadi ajang olahraga sekaligus hiburan bagi masyarakat, dengan harapan bisa terus diadakan setiap tahun di Kota Pendekar.

Dr. Maidi, Wali Kota Madiun, berharap Aspirasi Run menjadi acara rutin. Ia menyatakan bahwa Kota Madiun adalah kota yang ramah dan terbuka kepada semua orang dan menyambut tamu dengan hangat.

“Selamat datang di Kota Madiun, tanpa visa, tanpa paspor. Mudah-mudahan kegiatan ini bisa menjadi agenda rutin. Semoga yang hadir di sini bisa membawa keluarganya untuk menikmati keindahan dan keramahan Kota Madiun,” ujar Dr. Maidi di hadapan peserta.

Aspirasi Run menempuh dua pilihan rute: 5K dan 10K. Untuk rute 5K, peserta menempuh jalur Jalan Mastrip–Parikesit–Bolodewo–Rimba Karya–Rimba Darma–Diponegoro–Jawa–Nol Kilometer–Jenderal Sudirman–dan kembali ke Jalan Mastrip.

Sedangkan rute 10K lebih panjang, melewati Jalan Mastrip–Parikesit–Bolodewo–Rimba Karya–Rimba Darma–Jawa–Pahlawan–Semeru–Aloon-Aloon Barat–Nol Kilometer–Cokroaminoto–Musi–Trunojoyo–Serayu–Ciliwung–Kemiri–Kapten Saputro–Abdurrahman Saleh–dan kembali ke Jalan Mastrip.

Kegiatan ini berhasil menampung hingga 10 sampai 11 ribu peserta, dan diharapkan dapat menjadi agenda tahunan yang turut memperkenalkan keindahan dan keramahan Kota Madiun kepada masyarakat luas. Aspirasi Run tidak hanya menciptakan ruang olahraga dan hiburan, tapi juga menjadi simbol kolaborasi dan semangat baru bagi masyarakat Jawa Timur.